Windows 10 merupakan sistem operasi yang bagus untuk semua kalangan. Namun, ketika ada masalah terjadi, hal tersebut dapat menyebabkan beberapa kendala hingga frustasi. Terkadang, salah satu permasalahan yang mungkin muncul pada Windows 10 yaitu ketika Start Menu, Taskbar, atau File Explorer tidak merespon atau hang.
Dalam hal ini, solusi berikut mungkin dapat membantu menyelesaikan masalah tersebut:
Metode 1: menggunakan task manager
Start Menu, Taskbar, dan File Explorer dikendalikan oleh program bernama explorer.exe
. Umumnya, jika terjadi permasalahan, kita dapat mencoba me-restart explorer.exe
dengan menggunakan task manager. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- tekan
CTRL
+ALT
+DEL
pada keyboard anda, untuk menampilkan Windows Security seperti pada Gambar 1, - lalu, pilih
task manager
, - pada tab
Processes
, cari dan klik-kanan programWindows Explorer
, seperti pada Gambar 2, - lalu klik
restart
.
Catatan: pada langkah ke-3, jika Anda tidak dapat menemukan tab Processes
di task manager , klik tombol More details
di kanan bawah task manager.
Metode 2: menggunakan CMD
Selain menggunakan Task Manager, kita juga bisa me-restart explorer.exe
dengan menggunakan command prompt (CMD). Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- tekan tombol
Windows
+R
pada keyboard anda, hingga muncul kotak dialog “Run” seperti pada Gambar 3, - kemudian, ketik “cmd” di kotak teks, dan klik tombol
OK
, - di command prompt, ketik
taskkill /F /IM explorer.exe & start explorer
, seperti pada Gambar 4, - lalu tekan enter.
Metode 3: me-restart komputer
Dalam kasus yang jarang terjadi, baik metode 1 maupun 2 di atas tidak dapat menyelesaikan masalah ini. Maka, hal terakhir yang bisa kita coba yaitu me-restart komputer.